HUBUNGAN PERAWATAN PASIEN MENJELANG AJAL DENGAN DOKUMENTASI KEPERAWATAN DI RUMAH SAKIT WILAYAH KOTA CIREBON

Journal Title: Jurnal Syntax Literate - Year 2018, Vol 3, Issue 8

Abstract

Melalui observasi yang dilakukuan sebelumnya, di dapatkan bahwa pada tiga bulan terakhir jumlah pasien yang meninggal di RSUD Gunungdjati kota Cireon adalah sebanyak 122 pasien. Jumlah pasien yang meninggal tersebut merupakan pasien yang meninggal di ruang ICU. Dimana ruang tersebut merupakan unit perawatan intensif bagi pasien yang membutuhkan perawatan secara ketat. Karena pada dasarnya pasien yang memiliki keadaan kritis harus diberikan pelayanan yang serius. Pada umumnya perawat sering dihadapkan pada pasien yang sedang dalam kondisi sakaratul maut. Hal inilah yang melatarbelakangi pentignnya dokumentasi klinis atau tindakan dokumentasi keperawatan. Tindakan dokumentasi keperawatan menjadi prasyarat dalam melaksanakan perawatan yang profesional dan prosedural. Penelitian ini telah dilakukan terhadap 30 sampel yaitu perawat pelaksana memberikan pelayanan terhadap pasien yang sedang dalam menjelang ajal dengan melakukan dokumentasi perawatan yang ada di ruang ICU RSUD Gunungdjati Kota Cirebon. Pengambilan sampling tersebut penulis lakukan dengan metode total sampling. Penulis akan menggunakan metode deskriptif dan pendekatan retrospektif. Penelitian dilakukan dengan memberikan lembar kuesioner dengan jumlah 28 pertanyaan yang disebarkan kepada semua perawat yang bertugas di ruang ICU. Menurut hasil penelitian yang dilakukan, bahwa perawatan pasien yang sedang sakaratul maut dengan dokumentasi keperawatan memiliki nilai (p=0,001, ?=0,05). Implikasi perawatan pasien menjelang ajal perlu dilakukan pengembangan konsep perawatan jenazah yang berkaitan dengan perawatan porensik. Hal ini disarankan agar konsep penelitian ini bisa berkembang dengan perkembangan dalam dunia kesehatan.

Authors and Affiliations

Jaelani

Keywords

Related Articles

PENTINGNYA MENTORING DALAM PENGGEMBALAAN MENURUT SURAT TIMOTIUS

Manusia adalah makhuk yang lemah dan penuh keterbatasan. Tantangan dan tekanan hidup yang harus dihadapi menunjukkan pentingnya mentoring sebagai wujud nyata pembinaan rohani untuk memperlengkapi setiap individu. Ment...

PENGGUNAAN NASH DAN TUNTUTAN MASHLAHAH

Islam sebagai agama samawi merupakan agama dengan tingkat universal yang tinggi. Dalam pelaksanaannya, Islam memberikan kemaslahatan dari segala lini pada setiap pengikutnya. Hal serupa juga diterapkan pada hukum Isla...

ANALISIS STRATEGI PEMASARAN BISNIS MODERN

Jurnal ini berisikan kajian pustaka yang mengkaji tentang strategi-strategi pemasaran yang harus dilakukan dan diterapkan pada era modern ini. Banyaknya kompetitor-kompetitor pada dewasa ini membuat para pelaku bisnis...

PERSEPSI KLIEN, KELUARGA, TENAGA PROFESIONAL DAN PENGAMBIL KEBIJAKAN TENTANG RECOVERY PADA KLIEN SKIZOFRENIA DI KECAMATAN HARJAMUKTI KOTA CIREBON

Klien Skizofrenia dalam proses recovery perlu mendapatkan dukungan keluarga dan tenaga kesehatan serta pengambil kebijakan dalam proses recovery yang mereka jalani. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbeda...

ANALISIS PENGARUH PERSEPSI MUTU LAYANAN ANTENATAL CARE (ANC) TERHADAP KEPUASAN IBU HAMIL DI PUSKESMAS LAMEPAYUNG KABUPATEN KUNINGAN TAHUN 2009

Pelayanan ANC di Puskesmas Lamepayung Kabupaten Kuningan cenderung kurang berhasil oleh karena rendahnya kunjungan ulang (K4). Mutu pelayanan ANC dapat dilihat dari 5 dimensi mutu yaitu; reliabilitas, assurance, empath...

Download PDF file
  • EP ID EP41335
  • DOI -
  • Views 222
  • Downloads 0

How To Cite

Jaelani (2018). HUBUNGAN PERAWATAN PASIEN MENJELANG AJAL DENGAN DOKUMENTASI KEPERAWATAN DI RUMAH SAKIT WILAYAH KOTA CIREBON. Jurnal Syntax Literate, 3(8), -. https://www.europub.co.uk/articles/-A-41335