Perancangan Sistem Klasifikasi Mahasiswa Drop Out Menggunakan Algoritma K-Nearest Neighbor

Journal Title: SENSITEK - Year 2018, Vol 1, Issue 1

Abstract

Perguruan tinggi merupakan penyelenggara akademik bagi para mahasiswa. Perguruan tinggi dituntut untuk mampu menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas bagi para mahasiswa sehingga mampu menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas. Salah satu permasalahan yang dihadapi perguruan tinggi termasuk STIKOM Bali adalah mahasiswa yang berhenti studi (drop out). Tingginya jumlah mahasiswa drop out pada STIKOM Bali dapat diminimalisir dengan pengambilan keputusan yang tepat dalam upaya mencegah mahasiswa drop out. Untuk menggali sebuah informasi yang penting dalam database untuk membantu pengambilan keputusan dalam meminimalisir mahasiswa drop out dibutuhkan suatu teknologi seperti data mining yang dapat menggali informasi berdasarkan pola yang telah ditentukan. Salah satu algoritma dalam data mining yang dapat digunakan untuk menggali informasi adalah algoritma K-Nearest Neighbor. Hasil perancangan berupa data flow diagram, konseptual database dan basis model. Perancangan tersebut menampilkan aliran data yang digunakan untuk kebutuhan input, proses dan output. Hasil pengujian menunjukan akurasi algoritma K-Nearest Neighbor sangat baik .

Authors and Affiliations

I Putu Ramayasa

Keywords

Related Articles

Self-Service Technology Berbasis Smartphone Device pada Sistem Pemesanan Menu Makanan

Konektivitas dan respon instan telah menjadi sebuah kebutuhan pelanggan sehingga menjadi salah satu kunci sukses bersaing dibanyak bisnis kuliner. Self-service technology adalah contoh dari pelayanan konsumen yang diopti...

Perencanaan Arsitektur Enterprise Menggunakan Metode Togaf ADM Pada Puskesmas Mempawah

Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Mempawah Hilir merupakan organisasi fungsional yang menyelenggarakan upaya kesehatan dimana bersifat menyeluruh, terpadu, merata, dapat diterima dan terjangkau oleh masyarakat. Upay...

Pengelompokan Artikel Bahasa Bali Menggunakan Algoritma K-Means Clustering

Teks mining merupakan salah satu bidang data mining yang memiliki cukup banyak hal untuk diteliti, terutama karena Indonesia memiliki cukup banyak ragam bahasa dan tulisan-tulisan dalam bahasa daerah yang mempunyai ciri...

Perancangan E-Marketing Pada Usaha Kepiting Soka Fresh Kabupaten Pangkep

Di era perkembangan teknologi saat ini model pengembangan bisnis dapat dilakukan dengan berbagai cara salah satunya dengang menggunakan model e-Marketing. Menurut American Marketing Association yang dikutip oleh (Kleindl...

Perancangan Sistem Informasi Jasa Pengiriman Berbasis Website Pada PT Perjasa Translogistic Pontianak

PT. Perjasa Translogistic adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa pengiriman. PT. Perjasa Translogistic membutuhkan adanya sistem informasi penunjang yang dapat memberikan pelayanan memuaskan bagi para pengguna...

Download PDF file
  • EP ID EP50722
  • DOI http://dx.doi.org/10.30700/pss.v1i1.331
  • Views 192
  • Downloads 0

How To Cite

I Putu Ramayasa (2018). Perancangan Sistem Klasifikasi Mahasiswa Drop Out Menggunakan Algoritma K-Nearest Neighbor. SENSITEK, 1(1), -. https://www.europub.co.uk/articles/-A-50722